Hari-hari terakhir ini banyak hal menghampiri benakku, ingin kutuangkan dalam kata-kata tapi entah kenapa tak mampu diriku bertahan, dan tak mampu diriku untuk merangkai satu kata sekalipun.
Berulang-ulang aku ketik...tetapi tidak sampai satu paragraf....kulihat deretan kata-kata itu bagaikan sederetan kata yang tidak berarti. Tidak memiliki makna. Aku yang menulis tapi aku sendiri juga tidak dapat memahami apa yang hendak kusampaikan.
Aku tau, aku tidak kekeringan ide......tapi karena terlalu banyak....semua ide itu jadi saling terkait satu sama lain akhirnya bergulung-gulung kayak benang kusut... benang-benang ini mesti kuurai satu persatu.....sebelum kurangkai kembali.
Perjalanan empat hari tanpa ada satu post-pun membuat diriku merasa aku bagaikan orang yang kekeringan ide.
Sebetulnya minggu ini start from selasa, aduh hectic banget hidup aku...mulai dari janji pertemuan, training dan tugas-tugas yang menumpuk semuannya berbaur jadi satu.
Mungkin sesudah ini aku baru bisa menulis ide yang sempat tertunda untuk dituangkan.
Paling tidak hari ini aku sudah bisa mengurai semuannya ini dan kembali merangkaikannya.
Beberapa hari sudah terlewatkan.....biarlah ini menjadi manifesto "Merangkai hari yang lalu".
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment